Netoge no Yome wa Onnanoko ja Nai to Omotta? Akan Diadaptasi Menjadi Anime!

Netoge no Yome wa Onnanoko ja Nai to Omotta?

Dengeki Online mengumumkan bahwa light novel bergenre komedi berjudul Netoge no Yome wa Onnanoko ja Nai to Omotta? (And You Thought There is Never a Girl Online?) karangan Shibai Kineko akan mendapatkan adaptasi anime dan sekarang sedang dalam pengerjaan. Seiyuu dan staff akan diumumkan kemudian. Sebagai tambahan, juga akan diadakan stage event untuk anime ini di Dengeki Bunko Autumn Festival 2015 pada tanggal 4 Oktober di Akihabara.

Netoge no Yome wa Onnanoko ja Nai to Omotta?

Light novel ini bercerita tentang sang tokoh utama Hideki Nishimura yang pernah jatuh cinta dengan karakter cewek di game online, namun menemukan kalau ternyata karakter tersebut cuma seorang Nekama (cowok yang pura-pura jadi cewek, atau di sini populer dengan sebutan hode). Dengan masih mengingat kenangan pahit itu, suatu hari ada karakter cewek yang menyatakan cinta kepadanya, dan kali ini karakter tersebut di dunia nyata memang seorang perempuan cantik bernama Ako Tamaki. Namun sang tokoh utama menyadari bahwa sang cewek punya masalah dengan cara berkomunikasi, dan bahkan tidak bisa membedakan online dan kenyataan. Apakah Hideki dan teman se-guild nya bisa menyelamatkannya?

Netoge no Yome wa Onnanoko ja Nai to Omotta?

Pengarang novel ini sudah pernah memenangkan Gold Prize di 18th Dengeki Novel Grand Prix lewat karyanya yang berjudul Anata no Machi no Toshi Denki! (Urban Demons in Your Town!) pada tahun 2011. Setelah itu Ia debut menjadi penulis profesional untuk Ascii Media Works di tahun berikutnya. Netoge no Yome wa Onnanoko ja Nai to Omotta? ini adalah novel keduanya. Ilustrasinya digambar oleh Hisasi dan sudah diterbitkan sejak bulan Juli 2013. Volume kedelapan akan dirilis pada tanggal 8 Agustus besok. Novel ini juga sudah diadaptasi menjadi manga pada bulan Maret tahun ini dan digambar oleh Kazui Ishigami.

Source: Crunchyroll

Comments

comments

Anime enthusiast. Dreaming of living the dream through anime world. Originally (and still) a Graphic Designer. Very passionate to work in media industry and meet her idol directly.