Staff dan juga seiyuu yang akan turut serta berperan dalam anime Ace Attorney yang diadaptasi dari game buatan CAPCOM diumumkan.
Beberapa seiyuu yang turut serta dalam anime ini adalah Yuuki Kaji sebagai Phoenix Wright/Ryuucihi Naruhodou, Aoi Yuuki sebagai Maya Fey/Mayoi Ayasato, Masashi Tamaki sebagai Miles Edgeworth/Reiji Mitsurugi, Chie Nakamura sebagai Mia Fey/Chihiro Ayasato, Masami Iwasaki sebagai Dick Gumshoe/Keisuke Itonokogiri, dan Tooru Nara sebagai Larry Butz/Masashi Yahari. Jika kamu belum kenal dengan game Ace Attorney dan heran akan dua macam nama, Jepang dan barat, hal itu dikarenakan nama karakter dalam versi barat dan Jepangnya berbeda.
Anime ini akan dikerjakan oleh studio A-1 Pictures dan disutradarai oleh Ayumu Watanabe, sedangkan komposisi serinya akan dikerjakan oleh Atsuhiro Tomioka. Musiknya akan dikomposisi oleh Kaoru Wada, dan Keiko Oota akan berperan sebagai character designer. Anime Ace Attorney (atau Gyakuten Saiban dalam versi Jepangnya) akan tayang pada bulan April 2016 mendatang.
Source: ANN
Comments
Related Posts
-
Seiyuu Untuk Anime Mayoiga DiumumkanSeiyuu untuk anime Mayoiga yang akan tayang pada bulan April 2016 mendatang akhirnya diumumkan. Beberapa seiyuu yang akan ikut serta dalam anime ini adalah Koudai Sakai, Yuuka Aisaka, Taku Yashiro, Kaoru…
-
Jajaran Staff Untuk Anime Days DiumumkanSetelah pengumuman akan adaptasi animenya, kini jajaran staff untuk anime sepak bola Days karya Tsuyoshi Yasuda juga telah diumumkan. Anime ini akan disutradarai oleh Kounosuke Uda (One Piece), dan character…
-
Seiyuu Utama Anime My Hero Academia DiumumkanDalam preview edisi selanjutnya dari Weekly Shonen Jump, diperlihatkan seiyuu yang akan memerankan karakter utama dalam anime My Hero Academia yang diadaptasi dari manga karya Kouhei Horikoshi. Adalah Daiki Yamashita…
-
Ace Attorney Dapatkan Adaptasi Anime di Tahun 2016CAPCOM mengumumkan dalam event Tokyo Game Show yang saat ini tengah berlangsung, bahwa Ace Attorney atau Gyakuten Saiban dalam judul Jepangnya, akan mendapatkan adaptasi anime yang akan tayang di Jepang…
-
Adaptasi Anime New Game Diumumkan!Banyak ditunggu-tunggu, akhirnya Manga Time Kirara Carat mengumumkan bahwa manga New Game! karya Shoutarou Tokunou akan mendapatkan adaptasi anime! New Game! adalah manga 4-koma yang bercerita mengenai seorang gadis lulusan…
Anime enthusiast. Dreaming of living the dream through anime world. Originally (and still) a Graphic Designer. Very passionate to work in media industry and meet her idol directly.