Teknologi semakin maju, maka banyak moda transportasi baru yang bermunculan, misalnya saja baru-baru ini ada Uber, Go-Jek, atau Grab, yang karena terlalu revolusioner, banyak diprotes oleh armada taksi dan sebagainya. Kali ini, dengan menggabungkan impian dan teknologi, akhirnya moda transportasi baru akan hadir, dan diberi nama ChocoGo! Ya, sesuai namanya, ini merupakan mode transportasi baru yang 100% go-green, dan tanpa menggunakan bahan bakar, di mana kamu bisa bepergian dengan menggunakan hewan khas Final Fantasy XIV, Chocobo!
Perusahaan yang dipimpin oleh Cid Shipman ini mengenalkan ChocoGo, transportasi revolusioner menggunakan aplikasi dengan berbagai macam fitur baru. ChocoGo sendiri dikembangkan dengan bantuan engineer, ilmuwan, dan ahli genetik terbaik di Jepang untuk ternak Chocobo. Hanya dengan swipe sederhana, aplikasi ChocoGo mampu menghubungkanmu dengan Chocobo terdekat. Bahkan kamu juga bisa memilih warna Chocobo yang kamu inginkan! Kamu juga bisa memutar musik Final Fantasy XIV favorit kamu. Chocobo ini akan berjalan secara auto-pilot, sesuai dengan tujuan yang telah kamu input dalam aplikasi. Selengkapnya, bisa kamu saksikan dalam video perkenalan berikut.
Chocobo ini tidak hanya ramah, namun juga built-in wifi. ChocoGo akan segera hadir di kota terdekat kalian! Bagaimana, mau coba naik Chocobo legendaris tersebut?
Famitsu memberi teaser akan adanya pengumuman game Gundam baru, yang akan diumumkan pada tanggal 15 Desember 2015. Pengumuman tersebut akan diumumkan dalam website Famitsu pada jam 12 waktu Jepang. Kira-kira…
Cygames, perusahaan Jepang yang membuat mobage populer macam Rage of Bahamut dan Granblue Fantasy, meluncurkan teaser di website baru, di mana hitungan mundur tersebut akan berhenti pada tanggal 16 Oktober…
Capcom akan membuka restoran baru mereka yang bernama Capcom Cafe di Koshigaya, perfektur Saitama. Nantinya akan ada tema spesial untuk menu makanan, minuman, dan dessertnya, yang akan diambil dari berbagai…
Website official untuk Accel World di-update pada hari Minggu lalu, dan di situ terdapat video baru untuk proyek anime Accel World baru, yang berjudul Accel World: Infinite Burst. Dalam video…
Studio Trigger, studio yang pernah membuat anime seperti Ninja Slayer From Animation, Kill la Kill, dan Little Witch Academia, mengumumkan dalam website-nya pada hari Kamis lalu bahwa mereka akan mengerjakan…
Anime enthusiast. Dreaming of living the dream through anime world. Originally (and still) a Graphic Designer. Very passionate to work in media industry and meet her idol directly.