Masih ingat ketika dulu game Final Fantasy XV diumumkan pengembangannya dan tanggal rilisnya? Ketika akhirnya tanggal rilis dari game tersebut diumumkan, banyak yang hype karena akhirnya game yang sudah 10 tahun dinanti-nantikan, akan rilis juga. Big day itu pun akhirnya terlaksana di bulan September 2016. Banyak orang yang berbondong-bondong memainkannya, namun pada akhirnya, tidak sedikit orang yang kecewa dengan Final Fantasy XV. Yang lebih miris, ditemukan di salah satu toko di Jepang, game Final Fantasy XV untuk PS4 tersebut diobral habis-habisan! Ya, kamu bisa mendapatkan bluray sealed dari Final Fantasy XV hanya dengan merogoh kocek sebesar 980 yen atau sekitar 120 ribu rupiah!
Bahkan ketika sudah diobral menjadi 980 yen, penjualan game Final Fantasy XV tersebut masih seret, terbukti dengan banyaknya stok pada gambar di atas. Padahal waktu pertama rilis, Final Fantasy XV dirilis dalam berbagai edisi, dan edisi ultimate yang paling mahal pun laris manis diburu para kolektor. Sedangkan edisi regulernya dijual dengan kisaran harga 700 ribu rupiah. Bayangkan, sekarang kamu bisa membelinya hanya dengan mengeluarkan selembar duit yen! Sayangnya di Indonesia sendiri, tidak ada obral seheboh itu untuk Final Fantasy XV.