Berikut Ini Hal-Hal Yang Wajib Kamu Ketahui Dalam Memainkan Pokemon Go!

Pokemon Go

Kalian tentu sudah perna denger Pokemon kan? kalau belum, ada baiknya kamu menyimak page ini dengan seksama. Pokemon Go adalah sebuah game yang akan memaksa kamu untuk keluar rumah, jadi jika kamu malas keluar rumah, lupakan saja game ini. Kenapa saya harus memainkan game menyusahkan seperti ini dan merekomendasikannya? Karena game ini seru, bisa bantu kamu eksis, bikin kamu sehat dan ada kesempatan untuk dapat pasangan, eh teman baru maksudnya melalui komunitas.

Jadi kita mulai saja , seorang profesor akan memberi penjelasan ketika kamu memulai game. Selanjutnya kamu akan memilih 3 Pokemon, yaitu Charmander , Bulbasaur dan Squirtle. Konon katanya jika kamu selalu tekan escape ketika memilih 3 Pokemon ini, katanya nanti akan dapat Pikachu jika kamu berjalan jauh hingga 3 Pokemon itu menghilang dari layar.

Saran saya, ambil bulbasaur demi kemudahan game. Tetapi jika kamu lebih prefer yg lain sih tidak masalah, tidak akan menganggu permainan. Namun kenapa saya sarankan Bulbasaur? Selama bermain tiga hari ini, Bulbasaur paling sering spawn di field, setelah itu Squirtle. Dan untuk Charmander… belum pernah ketemu lagi.

Kenapa harus tangkap lagi meski sudah punya? Dalam game ini untuk evolve ataupun menaikkan level ( CP – Combat Point) kamu butuh candy, masing-masing Pokemon punya candynya sendiri seperti Bulbasaur punya candy yang berfungsi hingga jadi Ivysaur ataupun Venusaur. Pokemon yang lebih banyak spawn akan lebih mudah untuk di evolve dan di level up.

Pokemon Go

Pokemon seperti Pidgey, Ratata, Zubat atau Pokemon lain yang banyak spawn di daerahmu memang terlihat nggak seru, tapi mereka adalah pilihan terbaik di awal game, mereka mudah di evolve dan mudah ditemukan serta ditangkap. Why evolve? Ketika di evolve CP bisa naik hingga ratusan akan sangat menghemat candy dan stardust. Untuk stardust kamu bisa mendapatnya setiap menangkap pokemon baru. Untuk strategi awal ini selalu evolve dengan CP yg tinggi sehingga CP nya jadi semakin tinggi. Mengenai spawn, dari yang saya alami, daerah-daerah rame seperti mall memiliki spawn rate lebih baik dengan CP rate yg lebih tinggi. Ada yang bilang game ini dibuat berdasarkan Ingress , jadi di toko elektronik spawnnya lebih banyak. Untuk varian Pokemon tak perlu khawatir, meski kamu diam di satu tempat, Pokemon yang spawn selalu berubah-rubah. Di kanan bawah layarmu terdapat list Pokemon terdekat. Kalau ditekan nanti akan terlihat jejak kaki nya perlu berapa langkah lagi untuk menemukan Pokemon tersebut.

Pokemon Go

Jika tampak bayangan hitam, itu artinya Pokemon yang kamu belum punya. Jika kamu ingin cari pokemon tertentu cukup pilih dari list, maka radarmu hanya akan menunjukkan jarak kamu dengan Pokemon tersebut. Tiga jejak kaki itu artinya ada Pokemon itu di sekitar kamu, jaraknya? Cukup jauh dan bisa di mana saja, dan kalau kamu benar2 niat, kamu harus jalan cukup jauh hingga Pokemonnya hilang dari list untuk menemukan lokasi pastinya. Biasanya saya coba dengan berjalan lurus ke depan, untuk mengetahui secara pasti apakah pokemonnya ada di depan atau belakang. Jika ada daun terbang-terbang itu artinya ada Pokemon di sana, dan itu bisa jadi petunjuk jika masih 3 langkah, tapi menurut saya tidak terlalu membantu jika ada tiga Pokemon atau lebih. Kalau hanya 2 langkah itu sudah sangat dekat dan kamu tinggal berjalan saja hingga turun jd 1 jejak, biasanya masi dalam 2x radius lingkaran range. Sedangkan kalau 1 langkah cukup jalan sebentar.

Pokemon Go

Pokemon Go

Kenapa kamu harus aktifkan AR? Kadang dengan menyalakan AR , kamu jd tau pasti jarak kamu dengan Pokemon dan juga posisinya, jadi akan lebih akurat ketika melempar. Kadang ada keadaan di mana ketika kita lempar bolanya melenceng, saat itu saya matikan AR dan coba lempar lagi biasanya langsung lurus, walau kadang tidak begitu memberi efek. Kalo kamu stuck dengan lempar bola, coba ubah-ubah saja setting AR-nya 😀

Pokemon Go

Untuk memangkap Pokemon kamu butuh Pokeball. Takut Pokeballmu habis sehingga harus beli pakai real money alias gesek? Jangan khawatir, game ini cukup baik. Kotak2 kecil di map itu adalah Pokestop, kamu cukup mendekatinya hingga icon poketop akan berubah jadi lingkaran, tekan dan gesek pake jari sampai keluar item yang kebanyakan isinya Pokeball. Jangan lupa tab gelembung-gelembung item yang muncul untuk mendapatkannya. Jika Pokeball kamu kering total, disarankan mengunjungi mall atau area terkenal di kotamu, banyak Pokestop-nya. 10-20 menit setelah kamu gesek, kamu dapat gesek kembali dan mendapatkan item dari tempat yang sama.

Pokemon Go

Pokemon Go

Terkadang dari Pokestop kamu akan dapat telur, dan kamu bisa mendapatkan Pokemon baru dari telur ini. Caranya ke menu Pokemon , slide ke kanan pilih egg dan inkubasi, selanjutnya kamu tinggal berjalan sejauh keterangan masing-masing egg, setelah itu akan pecah dan kamu bisa mendapatkan Pokemon beserta bonus candy dan stardust. Semakin jauh jaraknya, Pokemon yang keluar akan memiliki level yang semakin besar dan jenis yg unik, dan bonus yang lebih banyak. Kamu punya incubator tidak terbatas, jadi jgn khawatir kehabisan.

Pokemon Go

Buat yang nonton animenya tentu tau benda yg namanya Gym, beda dengan di animenya kalahin semua Gym di daerahmu tidak bikin kamu jadi Pokemon master di sini. Gym di sini lebih seperti daerah kekuasaan. Setelah kamu level 5, kamu bisa memilih tim dan mulai battle di Gym. Ada 3 pilihan Team Instinct, Mystic atau Valor. Saya memilih team Valor karena leadernya cewe. Anyway dalam pemilihan team ini disarankan kamu memilih tim yang sama dengan teman atau gengmu sehingga kalian bisa saling bantu. Apa keuntungan memiliki Gym? Setiap 21 jam kamu akan dapat reward 10 gold dan 1000 stardust. Gold dapat digunakan untuk purchase item di toko. Deadline 21 jam tiap orang berbeda-beda, dan kamu tidak harus benar2 menduduki Gymnya selama 21 jam. Misalkan jam deadline Gym kamu jam 5 pagi, kamu cukup rebut gym jam 4 pagi dan kamu tetap dapat reward ketika jam 5. Walau saya lebih menyarankan kamu membuat satu tim solid untuk mempertahankan Gym. Sama seperti Pokestop, ketika kamu mendekat ke Gym akan ada animasi dan kamu bisa mengakses Gym untuk bertarung dengan Gym master.

Pokemon Go

Pokemon Go

Setiap Gym memiliki level, di mana semakin tinggi level Gymnya maka Pokemon yang diletakkan di sana juga semakin banyak. Gym level 3 bisa menempatkan 3 Pokemon untuk menjaganya. Setiap owner Pokemon akan mendapatkan reward, selain itu dengan banyaknya Pokemon membuat Gym menjadi susah direbut. Untuk meningkatkan level ada 2 cara, musuh datang ke Gym kamu dan musuh kalah bertanding, atau kalian rekan 1 tim melawan Gym master. Kalah atau menang, level Gym akan meningkat. Sejauh ini saya ketemu 2 jenis Gym battle, satu di mana kamu hanya bisa menggunakan satu Pokemon untuk mengalahkan semua pokemon di Gym itu. Dan yang kedua adalah kamu bisa gonta ganti Pokemon, dengan 6 pilihan Pokemonmu yang memiliki CP terkuat. Memasukkan Pokemon dengan type yang tepat yg berbeda akan membuat Gym mu lebih susa direbut. Misalkan jika leader Gym awalnya adalah bird type yang lemah pada thunder type, kamu bisa support dengan type ground, rock ataupun fighting yang effective dengan thunder. Jika tidak memilikinya setidaknya jangan taro type yang sama. Semua yang perna memainkan gamenya pasti tau harus apa kalo masuk ke Gym yg isinya pokemon air semua hahaha. Untuk mendapatkan Gym lvl 2 kamu harus menang bertarung 2 kali dan seterusnya, yang artinya lvl 10 gym kamu harus menang 10 kali, malas juga kan, setiap habis bertarung soalnya Pokemon mu luka dan harus diberi potion. Jangan khawatir pokemon musuh yang kamu tendang dr Gym juga luka-luka kok

Pokemon Go

Ini hal minor, selain CP, Pokemon juga punya skill, meski Pokemonnya type flying seperti Fearrow, bisa juga punya skill steel dan dragon. Pelajari weakness dari setiap type, ini akan membantu kamu dalam Gym contest. Pada saat game ini pertama kali diluncurkan, smartphone dengan processor Intel tidak dapat memainkannya, namun hal ini sudah diperbaiki dalam update terbarunya, di mana akhirnya Intel smartphone user bisa main! Yay! Persyaratan lain, untuk memainkan game ini, versi Android-mu minimal harus versi 4.4.

Sekian tips dasar Pokemon Go nya, semoga membantu. Jangan Lupa gabung ama tim Valor ya! *Eh*

Comments

comments

Anime enthusiast. Dreaming of living the dream through anime world. Originally (and still) a Graphic Designer. Very passionate to work in media industry and meet her idol directly.