Bandai memang tidak kehabisan akal untuk memeras uang para fans. Lewat seri Proplica-nya, Bandai telah merilis berbagai item seperti pistol Dominator dari Psycho-Pass, atau Moonstick dari Sailor Moon. Kali ini, Bandai bekerja sama dengan Aniplex, akan merilis Proplica Excalibur dari Fate/Stay Night Heaven’s Feel, tentunya dengan skala 1/1!
Bisa dibayangkan bukan betapa kerennya mengayunkan pedang Excalibur ala Saber dengan skala yang sebenarnya. Panjangnya sendiri adalah 115 cm. Excalibur ini juga dibuat lengkap dengan efek Noble Phantasm-nya dan bisa menyala! Juga ada rekaman suara seiyuu Saber untuk melengkapi pengalamanmu mengayunkan pedang Excalibur layaknya di animenya. Harganya sendiri belum diumumkan, namun mengingat Dominator yang dihargai lebih dari 20 ribu yen, bisa diasumsikan harganya tidak jauh-jauh dari situ. Bagaimana, tertarik memilikinya?
Comments
Related Posts
-
Brave Beats, Tanda Proyek Baru Bandai NamcoBandai Namco telah mendaftarkan trademark untuk Brave Beats. Trademark tersebut diregistrasikan untuk anime, game, dan bidang lainnya atas nama Bandai Namco Pictures pada tanggal 10 Juli. Domain website atas nama…
-
Naoya Hayakawa Merilis Manga Lupin III BaruDalam edisi ke 21 majalah Manga Action terbitan Futabasha, chapter pertama dari anime Lupin III yang saat ini animenya sedang tayang, diterbitkan. Seperti dalam episode pertamanya, chapter pertama memperlihatkan adegan…
-
Akhirnya Film Mazinger Z Merilis Visual Perdananya!Setelah mengumumkan tentang film Mazinger Z beberapa waktu lalu, kini staff dari movie yang dibuat berdasarkan karya Go Nagai tersebut merilis visual perdananya, disertai dengan tagline yang berbunyi "That could become…
-
-
Anime enthusiast. Dreaming of living the dream through anime world. Originally (and still) a Graphic Designer. Very passionate to work in media industry and meet her idol directly.
Comments are closed.